Baru

6/recent/ticker-posts

CSSMoRA UINAM Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis


Salah Seorang Pegawai Ponpes sedang diperiksa

     Gowa - Belum lama ini, Mahasantri CSSMoRA UIN Alauddin Makassar (UINAM) melakukan Pemeriksaan dan Penyuluhan Kesehatan Gratis untuk masyarakat yang dipusatkan di Pondok Pesantren Modern Manailil Guppi Samata yakni para santri, guru, ustad dan karyawan. Kegiatan yang bernama Healty Santri ini merupakan salah satu Program Kerja dari Departemen P3M (Pengembangan Pesantren dan Pengabdian Masyarakat) yang dirangkaikan dengan Temu Regional (MUREG) Istimewa yang merupakan Program Kerja dari Divisi PSDM (Pengembangan Sumber Daya Manusia) CSSMoRA Nasional. 

     Selain mendapatkan Pemeriksaan Gratis untuk guru dan karyawan, para santri juga diberikan Penyuluhan Kesehatan dan Pengukuran Body Mass Index (BMI) oleh para Mahasantri CSSMoRA. Adapun materi Penyuluhan Kesehatan yaitu seputar Pola Hidup Sehat yang tentunya sangat bermanfaat untuk para Santri. Dalam mengikuti kegiatan ini para Guru, Ustad, Karyawan, dan Santri terlihat sangat antusias.

Syahri Ramadhani Arif

     Syahri Ramadhani Arif selaku Ketua panitia kegiatan Healty Santri, mengatakan bahwa kegiatan ini adalah merupakan bagian dari Temu Regional Istimewa dan Healthy Santri yang merupakan program kerja dari CSSMoRA Nasional dan CSSMoRA UINAM itu sendiri, Syahri juga menambahkan bahwa sebelumnya (30/03) telah dilaksanakan Sosialisasi Program Beasiswa Santri Berprestasi (PBSB) kepada santri akhir di Pondok Pesantren Guppi ini.

      "Dengan terlaksananya kegiatan ini (Healty Santri) di harapkan dapat melatih  Skill Para Mahasantri CSSMoRA UINAM yang notabene basic pengetahuan dari kesehatan. Dimana Para Tenaga Kesehatan dan Medis dituntut dan berkewajiban untuk melakukan Pengabdian Masyarakat dalam bidang Kesehatan kepada Masyarakat khususnya di lingkungan Pondol Pesantren", tutup Syahri.

Suasana Penyuluhan

Posting Komentar

0 Komentar